• Kam. Mar 20th, 2025

Bhabinkamtibmas Polsek Klapanunggal Dorong Ketahanan Pangan di Desa Kembangkuning

ByMANTA

Jan 15, 2025

Rajawalinusantara.com | Dalam rangka mendukung program Asta Cita swasembada pangan, Bhabinkamtibmas Polsek Klapanunggal Polres Bogor Polda Jabar, Aipda H. Denny Renggana, S.H., melaksanakan kegiatan penggerak ketahanan pangan di Desa Kembangkuning, Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor.Rabu (15/01/25)

Kegiatan tersebut berupa penanaman sayuran pakcoy hidroponik di halaman Kantor Desa, bersama Sekretaris Desa Kembangkuning, Zikri Imanudin Arsyad, S.T. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan ketahanan pangan dan swasembada pangan bagi warga masyarakat.

Kapolres Bogor, AKBP Rio Wahyu Anggoro, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Klapanunggal, AKP Silfi Adi Putri, S.Tr.K., S.I.K., menyatakan bahwa kegiatan ini mendukung program pemerintah dan tugas Kepolisian untuk menggerakan warga masyarakat bercocok tanam dan perikanan.

Kegiatan ini juga memperkuat komunikasi antara Kelompok Tani dan Anggota Polri, menciptakan hubungan kemitraan sinergi dengan warga masyarakat, dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya ketahanan pangan.

Kasi Humas Polres Bogor, IPTU Desi Triana, S.H., menambahkan bahwa kegiatan ini juga bertujuan meningkatkan kewaspadaan dan antisipasi terhadap kemungkinan yang dapat terjadi, serta menciptakan situasi aman.(Mt)

By MANTA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *